Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Susunan Warna Kabel Straight dan Crossover Pada UTP

Bagi yang sering internetan di laptop atau pc pasti tidak asing dengan yang namanya kabel UTP. UTP adalah singkatan dari Unshield Twisted Pair kegunaannya yaitu mendukung terbentuknya jaringan komputer. Dahulu kabel UTP hanya mendukung sampi 100 mbps, tetapi dengan seiringnya teknologi berkembang kini bisa mendukung transfer data hingga mencapai 10 gbps asalkan sudah didukung dengan 10 Gigabit Ethernet.

Banyak yang belum mengetahui kalau ternyata kabel UTP memiliki 2 jenis sususan, yaitu straight dan cross. Pada UTP didalamnya terdapat 4 pasang kabel dan memiliki 8 buah warna, berikut daftar warna warna yang dimaksud :
  • Putih Orange
  • Orange
  • Putih Biru
  • Biru
  • Putih Hijau
  • Hijau
  • Putih Coklat
  • Coklat
Susunan Warna Kabel Straight

Kegunaan kabel straight adalah untuk menghubungkan perangkat yang berbeda. Contohnya adalah : Menghubungkan server ke switch, komputer ke switch, hub ke wifi, router ke switch dan lain-lainya yang penting perangkatnya berbeda.

Untuk urutan warna kita cukup mengingatnya kalai kabel straight kedua ujungnya tersusun warna yang sama.

Urutan Warna Kabel Straight

1. Putih orange
2. Orange
3. Putih hijau 
4. Biru
5. Putih biru
6. Hijau
7. Putih coklat
8. Coklat
Urutan Warna Kabel Straight
Susunan Warna Kabel Cross

Kegunaan kabel cross adalah untuk menghubungkan antara jenis perangkat yang sama. Contohnya : Menghubungkan switch ke switch, komputer ke komputer dan lain sebaginya. Yang perlu diingat adalah jenis perangkatnya sama.

Berbeda dengan kabel straight, seperti namanya kabel cross memiliki warna yang berbeda di kedua ujungnya.

Urutan Warna Kabel Cross

Ujung yang pertama kita bisa menyesuaikan urutannya seperti kabel straight

1. Putih orange
2. Orange
3. Putih hijau 
4. Biru
5. Putih biru
6. Hijau
7. Putih coklat
8. Coklat

Berikut urutan untuk ujung yang lainnya

1. Putih hijau 
2. Hijau
3. Putih orange
4. Biru
5. Putih Biru
6. Orange
7. Putih coklat
8. Coklat
Urutan Warna Kabel Crossover
Berdasarkan pengalaman, untuk menghubungkan perangkat yang sama (switch ke switch) kita juga bisa menggunakan kabel straight. Hingga kini saya belum menemukan kendala apapun dengan kondisi tersebut.

Semoga bermanfaat khususnya untuk pengigat saya dan umumnya untuk kalian semua.

Post a Comment for "Susunan Warna Kabel Straight dan Crossover Pada UTP"